Beranda » Wisata » Taman Kambang Iwak Palembang [Alamat, Luas, Larangan, Sarana, Foto]

Taman Kambang Iwak Palembang [Alamat, Luas, Larangan, Sarana, Foto]

Taman Kambang Iwak Palembang [Alamat, Luas, Larangan, Sarana, Foto]

jumanto.com – Taman Kambang Iwak terdapat di Kota Palembang. Biasa disebut juga dengan Ki Park, singkatan dari Kambang Iwak Park. Tempat ini merupakan salah satu tourist spot in Palembang yang menjadi destinasi liburan masyarakat di akhir pekan. Tempat wisata gratis di Palembang ini memiliki danau di tengah-tengahnya, plus sarana fasilitas olah raga serta trek jogging mengelilingi danau.

Di artikel ini, saya akan berbagi pengalaman saya saat liburan pagi hari ke KI Park bersama keluarga.

Baca terus artikelnya sampai selesai ya.

Daya Tarik Taman Kambang Iwak Palembang

Pertama kali melihat Taman KI Park Palembang di internet, saya langsung jatuh cinta dengan kesejukan alamnya.

Plus ada danau di tengah-tengahnya.

Karena saya suka banget sama tempat wisata alam yang sejuk-sejuk, saya pun langsung memasukkan KI Park Palembang ini dalam list itirerary wisata saya selama liburan di Palembang.

Tak perlu pikir panjang, beberapa destinasi wisata alam di Palembang langsung ada dalam list.

Kenapa?

Karena jika kita dekat dengan alam, akan memberikan ketenangan tersendiri.

Dibandingkan cuma jalan-jalan di mall saja.

Atau menghabiskan waktu di spot-spot foto kekinian ala anak muda macam G’Art Studio dan D’Matto Millenial Art.

Cantiknya Taman Kambang Iwak KI Park Di Malam Hari

Malam hari, saat sedang keliling kota Palembang, secara tidak sengaja, saya melewati taman ini.

Saya lihat, danau di sini dilengkapi lampu warna-warni saat malam.

Membuat pemandangan danau jadi lebih cantik.

Kelihatannya, asyik juga dijadikan tempat nongkrong di malam hari.

Sayangnya, saat itu gerimis datang sehingga saya cuma lewat saja.

Dan hari berikutnya, di hari Minggu, barulah kami mampir ke sini.

Sekalian jalan-jalan ke Taman Punti Kayu Palembang serta G Art Gramedia Studio.

Alamat dan Lokasi Taman Kambang Iwak Palembang

Lokasi Taman Kambang Iwak Park berada di Jalan Tasik, Talang Semut, Bukit Kecil, Kota Palembang, Sumatera Selatan, Indonesia.

Ki Park berada tidak terlalu jauh dari kantor Walikota Palembang dan berada di pinggir jalan raya persis, menjadikan taman ini mudah ditemukan.

Letak KI Park Palembang juga sudah ditag di Google Maps sehingga kalian bisa menemukan peta rute jalan menuju ke sini dengan mudah lewat peta Google Maps.

Saat ke sini, saya mengambil rute lewat Hotel S One – Tugu Monpera, jalan ke arah Kantor Walikota – Sekanak Besolek – Kantor Walikota – Jalan lurus terus sampai ketemu Kambang Iwak Park di sebelah kanan jalan.

Toko Oleh Oleh Khas Palembang Depan KI Park

Di seberang Kambang Iwak Park Besak ini, ada toko oleh-oleh jika kalian ingin membeli oleh-oleh khas Palembang.

Saya memarkir motor di depan Toko oleh-oleh ini, bayar parkir dua ribu rupiah saja.

Oh ya, sebelum sampai ke Taman Kambang Iwak, untuk kalian yang membawa kendaraan pribadi, ada pom bensin di sebelah kiri jalan.

Saya isi bensin di sini kemarin, siapa tahu kalian mau isi bensin juga hehehe.

Pengalaman Liburan Ke Palembang, Ini Tempat Wisata Yg Kami Kunjungi
lokasi taman kambang iwak palembang

Jam Buka Taman Kambang Iwak Park Palembang

Kambang Iwak Park merupakan taman terbuka, tidak ada pintu gerbangnya, sehingga taman ini bisa diakses selama 24 jam.

Kalian bisa datang kapan saja ke sini, dari pagi, siang, sore, hingga malam hari, yang penting selalu jaga kebersihan dan buang sampah pada tempatnya.

Meskipun ada petugas kebersihan yang selalu membersihkan taman ini, namun kesadaran masyarakat tetap diperlukan karena kebersihan tempat wisata sejatinya merupakan tanggung jawab bersama.

sarana pendukung yang ada di taman kambang iwak
gambar sejuknya kambang iwak park palembang, jalan segar di trek jogging

Harga Tiket Masuk Ki Park Palembang

Biaya tiket masuk Kambang Iwak Family Park gratis.

Stiap  orang bebas menikmati wisata alam di pusat kota Palembang ini.

Namun, jika  kalian membawa kendaraan pribadi, ada biaya parkir yang harus kalian bayar.

Nah, dengan tiket masuknya yang gratis, sayang banget dong kalau lagi jalan-jalan ke Palembang gak mampir ke tempat wisata gratis di Palembang ini.

Meskipun gratis, tapi pemandangan di sini cukup cantik, dan tentunya buat foto-foto instagramable, biar makin eksis di medsos hehehe.

Coba juga:

Sarana Pendukung Yang Ada di Taman Kambang Iwak Palembang

Fasilitas dan Wahana Taman Kambang Iwak Family Park Palembang
Fasilitas dan Wahana Taman Kambang Iwak Family Park Palembang

Kambang Iwak Park sekarang tentunya makin lengkap, dibandingkan dengan Kambang Iwak Palembang tempo dulu.

Fasilitas sarana KI Park

Taman Kambang Iwak Kota Palembang memiliki fasilitas sarana sebagai berikut:

  • jogging track
  • jembatan menyeberangi danau
  • toilet
  • alat olah raga
  • tempat parkir
  • tempat duduk-duduk
  • tempat foto-foto
  • air minum kran (entah masih bisa dipakai atau tidak)

Sayangnya, fasilitas olah raga yang ada di sana banyak yang rusak tidak terawat. Fasilitas umum di Indonesia memang jarang yang awet, karena yang makai kurang merasa memiliki.

wahana wisata yang ada di Kambang Iwak Park
wahana wisata yang ada di Kambang Iwak Park

Sedangkan wahana wisata yang ada di Kambang Iwak Park di antaranya ada:

  • berbagai wahana permainan anak seperti menggambar, mancing ikan kecil di bak, perosotan dan sejenisnya, meskipun saya jumpai banyak yang rusak juga.
  • ada sepeda air atau bebek-bebekan, tapi entah apakah masih operasi atau tidak, karena saat ke sini tidak ada yang bermain sepeda air.
  • sewa raket untuk main bulutangkis.
  • sewa mobil-mobilan dan sepeda motor dari bakan bakar aki untuk bermain anak.
  • dan sebagainya.

Kunjungi Juga:

Apa yang dilakukan oleh anak seusiamu di taman kambang iwak?

Salah satu waktu paling tepat untuk mengunjungi tempat wisata di Palembang ini adalah saat minggu pagi, di mana ramai orang berolah raga dan juga membawa keluarga jalan-jalan di sini.

Jogging untuk remaja dan dewasa

Jogging di sini asyik banget, selain pohonnya yang rindang dan sejuk, trek joggingnya juga friendly banget buat pejalan kaki.

Memiliki jalur jogging khusus, dilengkapi papan arah jalan yang benar, Kambang Iwak memang didesain untuk tempat olah raga masyarakat Palembang.

Tak cuma asyik buat olah raga, beberapa pedagang menggelar lapak di sini, terutama masyarakat setempat yang menyewakan berbagai wahana permainan anak.

Tempat bermain buat anak

Alya sesampai di sini langsung kami temani mewarnai gambar menggunakan sejenis pasir warna-warni buatan gitu, dengan biaya cuma 5 ribu untuk gambar kecil, dan 10 ribu untuk gambar besar.

Apa yang dilakukan oleh anak seusiamu di taman kambang iwak
aktivitas wisata di kambang iwak park palembang minggu pagi

Anak cukup betah bermain di sini, mewarnai di bawah rindangnya pepohonan.

Untuk anak laki-laki tentunya naik mobil-mobilan jadi pilihan favorit.

Alhasil, Kambang Iwak Park adalah salah satu tempat wisata keluarga paling recommended untuk dikunjungi, terutama saat minggu pagi.

Kunjungi Juga:

Spot Foto di Taman Kambang Iwak Palembang

Bagus tidaknya foto tergantung kreasi kalian saat mengambil gambar.

Di Kambang Iwak Park ini, saya paling suka foto di trek joggingnya, dengan lantai  yang bersih, background danau dan jalan raya, plus pepohonan rindang tentunya.

Spot Foto di Taman Kambang Iwak Palembang
Spot Foto di Taman Kambang Iwak Palembang

Beberapa orang lebih memilih foto-foto di jembatan yang ada di tengah danau.

Jika kalian datang ke sini, silakan siapkan kamera terbaik dan jangan lewatkan untuk foto-foto guna membuktikan kalau kalian pernah datang ke sini hehehe.

Kunjungi juga:

Larangan ketika berkunjung ke taman kambang iwak

Taman KI Park adalah taman terbuka hijau untuk umum.

Untuk menjaganya, ada beberapa larangan, seperti:

  • Dilarang membuang sampah sembarangan, buanglah sampah pada tempatnya.
  • Dilarang merusak sarana dan fasilitas yang ada.
  • Dilarang berbuat mesum, misalkan saat bersama pasangan, atau PSK menawarkan diri di sini.
  • Dilarang berenang di danau yang ada di sana.
  • Dilarang parkir sembarangan.

Tempat di Sekitar Kambang Iwak Palembang

Di antaranya:

  • starbucks kambang iwak
  • hotel dekat kambang iwak palembang: Hotel Swarna Dwipa dan Kost Keluarga.
  • kopi dari hati kambang iwak
  • rumah spa
  • KFC
  • sim keliling
  • dan lain lain

Akhir Kata

Ok kiranya itu saja tulisan singkat saya mengenai Kambang Iwak Park Palembang Sumsel.

Kesimpulannya: Saya suka banget sama tempat wisata alam di Palembang yang satu ini, tempatnya cukup bersih, meskipun masih banyak pengunjung yang buang sampah sembarangan.

Gimana, pengin main ke Taman Kambang Iwak Palembang juga? Kunjungi juga: 30 Tempat Wisata Hits di Palembang Terbaru.