jumanto.com – Taman Miniatur Dunia atau Small World Baturraden Purwokerto menjadi destinasi liburan kami setelah puas menemani anak-anak mandi di Curug Bayan Baturraden Purwokerto. Awalnya sih, pertama kali mau ke Small World Purwokerto dulu, tapi karena nyasar dan nyasarnya pas ke Curug Bayan, jadilah kami main dulu ke air terjun alami di Ketenger Banyumas ini.
Lokasi Small World Baturraden sebenarnya tidak jauh dari jalan raya utama Baturraden. Jika menemukan gapura masuk ke Desa Ketenger, ambil arah kiri, lalu kiri lagi.
Namun, karena saya kelabasen sampai ke atas, di simpang yang kalau lurus ke Lokawisata Baturraden, kanan ke Kebun Raya Baturraden, dan kiri ke Ketenger, saya ambil arah kiri.
Mencari papan penunjuk arah menuju Taman Miniatur Dunia gak ketemu, dan nemunya papan arah menuju Curug Bayan serta Curug Jenggala.
Maka, kami pun mengarahkan kendaraan menuju Curug Bayan dan sampailah kami ke air terjun cantik dengan villa-villa yang instagramable.
Setelah anak-anak puas mandi di sini, barulah kami mengarahkan kendaraan menuju Small World Kabupaten Banyumas Jawa Tengah ini.
Denah Rute Jalan Menuju Lokasi Small World Purwokerto
Untuk yang pertama kali datang ke Taman Miniatur Dunia Baturraden ini, mungkin akan merasa kebingungan mengingat banyak jalan di sekitaran Ketenger.
Padahal, lokasi Small World (Miniatur Dunia) ini tidak jauh dari Jalan Utama Baturraden-Purwokerto.
Hanya saja, Small World tidak berada di jalan utama.
Silakan lihat peta jalan menuju Small World dari The Village Baturraden berikut:
Jarak dari The Village menuju Taman Miniatur Dunia sekitar 6 jm saja dengan waktu tempuh sekitar 15 menit.
Petunjuk arahnya:
Arahkan kendaraan menuju Lokawisata Baturraden, melewati Warung Ndeso, RM Cinta Alam, dan GWK Purwokerto, lalu ke atas sebentar akan ketemu gapura menuju Desa Ketenger.
Belum sampai ke Lokawisata Baturraden.
Ambil arah kiri, jalan beberapa ratus meter sampai mentok, ada jalan ke kanan dan ke kiri.
Ke kanan merupakan jalan ke Curug Bayan, ambil arah jalan ke kiri beberapa ratus meter.
Di sebelah kanan, di situlah letak Small World.
Banyak orang menawarkan parkir kendaraan di situ.
Kunjungi juga: Owabong Purbalingga.
Angkutan Umum Menuju Taman Miniatur Dunia Baturaden
Tidak ada angkutan umum yang sampai langsung ke lokasi. Angkot hanya mengantarkan sampai ke gapura desa Ketenger.
Dari sini, kalian bisa jalan kaki atau naik ojek.
Untuk mudahnya, bisa pesan taksi online GoCar dan GrabCar atau naik Gojek dan Grab jika tidak membawa kendaraan pribadi.
Jika bingung dengan rutenya, jangan sungkan untuk bertanya ke warga sekitar.
Sepengalaman saya, saya tidak menemukan papan arah menuju lokasi small world.
Kunjungi juga: Goa Lawa Purbalingga.
Harga Tiket Masuk Small World Purwokerto dan Tarif Parkir
Begitu sampai ke depan lokasi wisata small world, penduduk sekitar langsung menawarkan tempat parkir.
Tempat parkir memang berada di tanah-tanah punya penduduk setempat.
Karena saya membawa motor, saya parkir di situ, berada di seberang wisata small world.
Sementara rombongan lain yang memakai mobil, parkir di depan small world.
Biaya parkir motor 5 ribu rupiah
Dari berbagai tempat wisata yang ada di Baturraden Purwokerto, tarif parkir di Miniatur Dunia memang yang paling mahal.
Di tempat lain, tarif parkirnya rata-rata 3 ribu rupiah seperti di GWK Baturraden dan The Village.
Hanya di sini saja parkirnya 5 ribu rupiah per motor.
Biaya HTM Small World Baturraden Banyumas Jawa Tengah
Sebelum masuk ke lokasi wisata, pengunjung harus membeli tiket masuk di loket.
Loket terletak di sebelah kanan di pintu masuk.
Ini biaya masuk wisata small world selengkapnya:
Usia | Senin, Selasa, Rabu, Kamis, Jumat | Sabtu, Minggu | High Season |
Anak 3-12 tahun | 10.000 | 15.000 | 15.000 |
Dewasa | 20.000 | 25.000 | 25.000 |
Biaya masuk di atas belum termasuk tiket wahana di dalamnya seperti naik mobil listrik, sewa baju kimono dan baju eropa serta wahana lain.
Kunjungi juga: Tempat Wisata Hits di Purbalingga.
Fasilitas Taman Miniatur Dunia Small World Purwokerto
Fasilitas yang disediakan di antaranya:
- tempat parkir (gak terlalu luas).
- toilet.
- mushola.
- bangunan tempat pertunjukan, bisa buat berteduh.
- warung makan atau kantin/cafe.
Kunjungi juga: Aquarium Raksasa Purbalingga.
Aktivitas di Small World Baturraden Purwokerto
Small world merupakan tempat wisata dengan wahana utama berupa tempat foto-foto layaknya Caping Park, The Village, dan The Forest.
Jika Jembatan Kaca Purwokerto atau Caping Park mengusung konsep ke wisata bermain dan belajar, Small World mengusung konsep tempat foto-foto dengan latar belakang bangunan-bangunan terkenal yang ada di dunia seperti Gedung Putih, Menara Eiffel, Tajmahal, dan sebagainya.
1.Menikmati sajian musik kentongan khas Purwokerto dan Purbalingga
Saat kami piknik ke Small World kemarin, ada sajian musik kentongan, musik khas daerah Banyumas, termasuk Purbalingga.
Kita bisa menikmati alunan musik dari kentongan yang dipukul dengan irama tertentu, asyik untuk dinikmati.
Jika mau menyumbang uang, disediakan kotak, seikhlasnya, boleh ngasih boleh gak.
Tapi gak setiap hari ada pagelaran ini, biasanya di event atau hari-hari tertentu.
Baca juga: makanan khas Purwokerto.
2. Menikmati sajian kuliner setelah lelah berjalan keliling
Kami membeli minuman, kentang goreng dan tahu goreng di sini.
Rasa kentang gorengnya enak, maknyus.
Tahu gorengnya gak kalah enak, dengan cita rasa pedas dan bumbu yang lengkap.
Recommeded deh kentang goreng dan tahu gorengnya.
3. Foto-foto dengan latar belakang bangunan terkenal di dunia
Ini yang gak boleh dilewatkan.
Jangan lewatkan untuk foto-foto di depan bangunan terkenal di dunia dalam ukuran mini di small world.
Dapatkan angle terbaik agar hasilnya bisa lebih maksimal.
Jangan lupa untuk bawa kamera terbaik juga hehehe.
Small World Purwokerto Buka dan Tutup Jam Berapa, Apakah Sampai Malam Hari?
Wisata taman miniatur dunia di Baturraden Purwokerto ini buka mulai dari jam 7 pagi dan tutup jam 5 sore.
Tidak seperti The Village Purwokerto yang buka hingga malam hari, sehingga bisa menjadi destinasi wisata malam di Kota Purwokerto.
Taman Miniatur Dunia cuma buka sampai sore, tapi bisa jadi kapan-kapan buka hingga malam hari juga.
Apalagi pada momen perayaan malam tahun baru, bisa jadi ada event seperti yang digelar di Caping Park Purwokerto.
Kunjungi juga: Kebun Raya Baturraden.
Hotel dekat Small World purwokerto
Di dekat obyek wisata small world purwokerto, banyak sekali hotel, penginapan, villa, dan juga homestay yang disewakan.
Kalian gak akan kebingungan saat mau menginap di sana.
Salah satu pilihan wisatanya, kalian bisa menginap di Villa Curug Bayan.
Disediakan villa dekat air terjun dengan tarif 500-800 ribu per kamar. Silakan coba jika ingin menikmati suasana alami di sekitaran air terjun.
Waktu Terbaik Untuk Berkunjung
Kami berkunjung ke sini siang hari, menjelang dzuhur.
Cuacanya panas banget dan gak enak banget buat keliling lokasi wisata.
Meskipun luas kompleks miniatur dunia ini gak seberapa, tapi dalam kondisi panas yang terik, rasanya kurang semangat mau foto-foto.
Saran saya, kalau mau ke sini, agak pagi atau sore sekalian.
Jika siang hari, silakan bawa payung, meskipun jadi keliatan alay mungkin hehehe.
Nah, itu saja review harga tiket masuk Small World Purwokerto terbaru beserta info lokasi, rute jalan menuju lokasi, no telepon, wahana, dan aktivitas seru di Taman Miniatur Dunia. Baca juga: GWK Baturraden Purwokerto.