Beranda » Wisata » Liburan di GWK Baturraden, Kolam Renang Baru di Purwokerto

Liburan di GWK Baturraden, Kolam Renang Baru di Purwokerto

foto GWK baturraden purwokerto, kolam renang baru di banyumas

jumanto.com – Kolam Renang GWK Baturaden Purwokerto menjadi destinasi liburan pertama kami saat mudik ke Purbalingga. Tempat wisata di Purwokerto dan Purbalingga memang cukup banyak, apalagi kini muncul banyak tempat wisata baru di Purwokerto dan Purbalingga, salah satunya adalah GWK Baturraden ini.

Sebenarnya, awalnya kami tidak berniat mau liburan ke GWK, namun karena Alya ngotot pengin main ke kolam renang, jadinya kami mampir deh ke GWK Purwokerto ini.

Lagian, pengin tahu juga seperti apa kola renang baru di Purwokerto ini.

Untuk kalian yang penasaran ada apa saja di GWK Purwokerto dan wahana apa saja yang ada di sana, yuk simak review saya kali ini.

Kunjungi juga: The Village Purwokerto.

Sejarah GWK Baturaden Purwokerto

GWK adalah singkatan dari Gallery Water Karangmangu, sebuah kolam renang yang terletak di Kecamatan Baturraden, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah.

Dari namanya saja, kita sudah tahu kalau tempat wisata di Purwokerto ini merupakan wahana bermain air atau kolam renang.

Meskipun berada di Baturraden, namun ternyata saat rekreasi ke sini, kami tidak merasakan kedinginan saat bermain di kolam renangnya.

Beda dengan saat kami berenang di Owabong Purbalingga.

Kolam Renang GWK Baturraden sendiri baru selesai dibangun pada 2 Juni 2019, jadi terbilang masih baru deh di kota Purwokerto.

Alamat dan Lokasi Gallery Water Karangmangu (GWK) Baturaden Purwokerto

GWK Baturaden terletak di Jalan Raya Baturaden, Km. 10, Karang Mangu, Dusun III, Karangtengah, Baturraden, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah 53151.

Rute jalan menuju lokasi GWK sangat mudah:

Arahkan kendaraan melewati jalan raya Baturraden baik dari Purbalingga maupun Purwokerto, melewati Red Chilli, The Forest, The Village, lalu ada RM Cinta Alam di sebelah kiri jalan di sebelah kanannya ada pintu masuk GWK Baturaden.

Lokasinya ada di pinggir jalan raya persis.

Transportasi ke GWK bisa dijangkau dengan angkot

Jika kalian naik angkot dengan jurusan Baturraden, pasti akan melewati tempat wisata ini.

Lokasinya sebelum kalian sampai ke Smallworld, Curug Bayan, Curug Jenggala, dan Kompleks Wisata Baturraden serta Kebun Raya Baturraden.

Angkot pasti lewat depan Gallery Water Karangmangu.

Jika membawa kendaraan pribadi, lihat saja peta google maps

Kalian akan diarahkan menuju rute terdekat baik menggunakan sepeda motor, mobil, atau jalan kaki (kalau mau hehehe).

Gak bakalan nyasar deh kalau mau ke sini, beda dengan rute ke Curug Bayan dan Taman Miniatur Dunia yang agak membingungkan bagi pemula 😀

Harga Tiket Masuk GWK Baturraden Purwokerto

harga tiket masuk gwk purwokerto
gambar loket penjualan tiket masuk gwk purwokerto

Niat awal dari rumah orang tua di Pelumutan, Kemangkon, Purbalingga, adalah mau cari oleh-oleh sekalian jalan-jalan ke Curug Bayan.

Saya penasaran saja dengan Curug Bayan Banyumas yang sering diupload di akun instagram.

Oleh karena itu, saya pun merencanakan untuk liburan ke Curug Bayan Baturraden, dan jika ada waktu mampir juga ke GWK buat nyenengin anak.

Di pertengahan jalan, Alya minta langsung ke kolam renang sambil merengek marah-marah.

Akhirnya saya arahkan kendaraan ke GWK Purwokerto saja.

Sesampai di lokasi, saya parkir motor, dengan jalanan parkir masih berupa tanah dilapisi pasir kasar campur kerikil batu.

Kami pun langsung menuju loket penjualan tiket masuk.

Biaya HTM GWK Baturaden saat liburan

Karena liburan natal dan tahun baru, maka harga masuknya lagi naik, beda dengan tiket masuk di bulan biasanya seperti Januari, Februari, Maret, April, Agustus, September, Oktober dan November.

Saat kami ke GWK, harga tiket masuknya 25 ribu rupiah per orang.

Kami beli tiket masuk untuk 3 orang, karena Alya dihitung sebagai orang dewasa.

Total kami bayar 75 ribu rupiah, dapat kertas untuk masuk ke lokasi wisata GWK.

Harga masuk di hari biasa

Di hari biasa selain high season, tiket masuk dibedakan antara weekday atau hari kerja dengan weekend atau akhir pekan/hari libur.

Senin, Selasa, Rabu, Kamis, Jumat Sabtu, Minggu, Hari Libur atau Tanggal Merah
10.000 15.000

Biaya parkir

Selain biaya tiket masuk, dikenakan juga biaya parkir 3 ribu rupiah untuk sepeda motor.

Untuk mobil, mungkin 5-10 ribu rupiah.

Sementara untuk bis, mungkin 25 ribu rupiah.

Kunjungi juga: Curug Bayan Baturaden.

Jam Buka Operasional

Tempat wisata kolam renang di Baturraden Purwokerto ini buka mulai dari jam 8.30 pagi sampai jam 17.00 sore.

Namun, kemarin saat kami ke sini, jam setengah 3 sore hujan lebat, dengan angin kencang.

Hujannya bukan hujan air, tapi hujan es batu, membuat suara seng jadi “cetuk, cetuk”, seram gitu.

Karena hujan lebat serta angin, jam 3 sore tempat wisata sudah tutup, loket penjualan tiket sudah gak buka lagi.

Kunjungi juga: Goa Lawa Purbalingga.

Waktu Terbaik Untuk Berkunjung

Jika kalian mau ke GWK Baturraden, datanglah agak pagi atau sore sekalian. Tapi, kalau sore takut hujan.

Yang terbaik kalau mau ke sini sih pas musim kemarau.

Saya datang ke sini jam 12 siang, dengan cuaca sangat panas karena pepohonan di lokasi wisata masih baru ditanam.

Sangat panas dengan fasilitas gazebo atau pondokan yang minim.

Kurang nyaman buat pengunjung.

Tapi, jadinya air di kolam renang malah hangat tidak dingin seperti di Owabong.

Kunjungi juga: Small World Purwokerto.

Fasilitas Yang Ada di GWK Baturaden Purwokerto

Fasilitas yang disediakan di antaranya:

  • tempat parkir kendaraan.
  • warung dan kantin tempat makan.
  • tempat beli oleh-oleh khas Purwokerto.
  • gazebo di bagian atas.
  • tenda-tenda di depan warung makan, harus rebutan dengan pengunjung lain dan pesan makanan di situ.
  • mushola.
  • toilet dan kamar mandi atau kamar bilas.

Kunjungi juga: Tempat Wisata Baru di Purbalingga.

Wahana Wisata GWK Baturraden

wahana spot foto di kolam renang gwk baturraden purwokerto
wahana spot foto di kolam renang gwk baturraden purwokerto

Beberapa wahana yang disediakan di antaranya;

1. Kolam renang anak GWK Baturaden Purwokerto

Kolam renang yang ada di GWK memang lebih friendly buat anak-anak.

Kedalaman kolam renang mulai dari 20 cm hingga 1 meter.

Terdapat 3 buah kolam renang di GWK Baturraden Purwokerto.

Satu di bagian bawah, dua di bagian timur sebelah atasnya, kanan dan kiri.

2. Tenda camping di GWK Baturaden Purwokerto

Naik ke atas, ada tenda-tenda yang disewakan.

Jika mau sewa tenda, langsung saja hubungi pengelola tiketnya.

Cocok buat nyantai, foto-foto.

3. Spot foto hits dan kekinian di GWK Baturaden Purwokerto

Di bagian atas kolam renang juga terdapat spot foto-foto instagramable seperti foto di samping pohon sakura buatan.

Sayangnya, kemarin hujan deras saat saya ke sini sehingga saya belum sempat naik ke atas.

4. Roller Coaster

Saat kami piknik ke GWK, wahan roller coaster belum jadi, baru dibangun landasannya, itu saja masih dalam tahap pembangunan.

Pas kalian ke sini nanti, tentunya sudah ada wahana roller coaster ala Transmart ini.

5. Spot foto underwater GWK Baturaden Purwokerto

Rencananya juga akan dibangun tempat untuk pengunjung bisa foto underwater dengan wahana unik, yang kemarin saat kami ke sini belum jadi.

6. Sewa motor ATV

Kalian yang hobi dengan olah raga motor ATV juga bisa sewa di GWK Purwokerto.

Membuat liburan makin seru dong tentunya.

7. Sky wing atau ayunan

Kalian juga bisa main ayunan di kolam renang GWK Purwokerto yang tentunya akan memacu adrenalin.

Pasalnya, ayunan di sini lain dari biasanya.

Jika kalian penasaran dan berani, silakan coba ayunan sky wing di GWK ini.

Kunjungi juga: Purbasari Purbalingga.

Tempat Mancing di GWK Baturaden Purwokerto

Salah satu aktivitas seru di sini adalah memancing.

Kalian bisa mancing ikan lele dengan ukuran jumbo.

Sensasinya tentu luar biasa.

Tempat ini juga sering mengadakan lomba mancing.

Buat yang hobi mancing, bisa ikutan tuh.

Hadiahnya puluhan juta lho.

Selain mancing, kamu juga bisa camping di sini.

Disediakan areal camping buat kalian yang mau menginap di alam bebas.

Dan buat anak sekolah atau kantor, disediakan lokasi outbound juga.

Seru deh.

Kunjungi juga: Taman Reptil Sanggaluri Park.

Review Wisata Kolam Renang GWK Baturaden Purwokerto

Letaknya strategis, tidak jauh dari tempat makan dekat sawah

Lokasi GWK sangat strategis membuat destinasi wisata anak dan keluarga di Purwokerto ini sangat mudah untuk ditemukan.

Lokasinya juga berdekatan dengan tempat makan keluarga di Purwokerto dekat sawah seperti Warung Ndeso Baturraden dan Rumah Makan Cinta Alam.

RM Cinta alam, salah satu tempat makan dengan suasana pedesaan di Purwokerto sekaligus tempat bermain anak.

Kurang fasilitas tempat berteduh

Saat liburan ke GWK, tempat wisata ini belum terlalu lama dibangun sehingga pohon-pohon masih kecil.

Sudah gitu,fasilitas gazebo, pondokan, atau tempat berteduh kurang.

Padahaln pengunjung gak terlalu ramai.

Alhasil, kami cukup kesulitan mau berteduh di sini.

Kolam renang cocoknya buat anak, bukan orang dewasa

Dari 3 kolam renang yang ada, kedalamannya rata-rata diperuntukkan untuk anak.

Tidak ada kolam renang dewasa atau olimpic.

Kolam renang ini lebih cocok untuk liburan anak, bukan berenang orang dewasa.

Belum ada wahana seluncuran, waterboom, atau ember tumpah

Wahana wisata yang ada di kolam renang tidak sebanyak Owabong dan kolam renang di Lampung yang sering saya kunjungi.

Mudah-mudahan ke depannya lebih lengkap lagi.

Kamar mandi atau bilas cukup bersih

Salah satu kelebihannya, kamar mandi atau kamar bilasnya masih bersih, cukup nyaman untuk ganti di sini.

Air lancar dan tidak jorok kondisinya.

Mungkin karena masih baru.

Harga makanan lumayan murah

Harga makanan di warung yang ada di GWK Baturraden cukup bersahabat di kantong.

Rata-rata 10-20 ribu rupiah saja.

Kopi 5 ribu, air mineral 5 ribu, mendoan 1 porsi isi 4 biji dengan ukuran besar 10 ribu.

Nasi rata-rata 10ribuan saja.

Mendoannya enak banget deh buat saya.

Kunjungi juga: Naik Gocar di Purwokerto.

Nomor Telepon

Untuk informasi lebih lanjut, kamu bisa hubungi kontak berikut:

No HP: 081211230004.

Akhir Kata

Bermain di Kolam Renang GWK Baturraden Purwokerto itu asyik banget.

Nah, itu saja Review Kolam Renang GWK Baturaden Purwokerto dari lokas, harga tiket masuk, hingga jam buka, fasilitas dan wahananya. Baca juga: Makanan Khas Purwokerto.