Jumanto.Com – Cara Memesan Barang di Shopee Lengkap Sampai Barang Datang. Shopee merupakan salah satu toko online gratis ongkir yang sedang naik daun. Banyak iklan shopee yang bertebaran baik di youtube, tivi, maupun media komunikasi lainnya. Saya juga punya pengalaman berbelanja COD di shopee.
Bersaing ketat dengan e-commerce lain macam Lazada, Blibli, Tokopedia, BukaLapak, dan Elevenia, Shopee juga meluncurkan layanan COD atau Bayar di Tempat di samping layanan belanja online gratis ongkir.
Sebagaimana risiko berbelanja online lainnya, belanja online di shopee pun gak terbebas dari risiko. So, perlu juga untuk berbelanja aman di shopee selain mengetahu cara memesan barang di shopee dari awal sampai akhir.
Baca juga: Kelebihan dan kekurangan shopee.
Cara Memesan Barang di Shopee Untuk Pemula Sampai Barang Datang
Secara umum cara memesan barang di shopee sama aja dengan belanja di toko lain macam lazada, blibli, dan yang lain.
Berikut ini cara membeli barang di shopee lewat aplikasi shopee:
- Download dulu aplikasi shopee lewat playstore atau appstore.
- Install aplikasi shopee.
- Registrasi menggunakan nomor hp kalian atau email (saya lebih prefer pakai email).
- Pilih barang yang mau dibeli. Jangan lupa ikuti cara belanja di shopee yang aman di atas. Masukkan ke keranjang saat mau membeli banyak barang sekaligus atau klik beli sekarang jika cuma beli barang satu.
- Check out belanjaan kalian. Jika memesan banyak barang di shopee, masuk ke keranjang belanja dan centang barang yang mau dibeli lalu check out.
- Saat check out, bisa kita tukarkan koin shopee untuk mengurangi harga barang dan juga masukkan voucher belanja baik itu gratis ongkir maupun cashback.
- Setelah check out, Masukkan alamat dan nomor telepon. Masukkan juga catatan pembeli di bawahnya, misalkan warna yang dipilih tidak mau diganti, atau pesan lainnya.
- pilih jasa pengiriman apakaha mau menggunakan gosend, jne, j&t, sicepat atau yang lain.
- Pilih metode pembayaran mau bayar di tempat, via indomaret, transfer bank, atau yang lain. Bisa juga pakai shopeepay dan shopeepaylater.
- Cek harga barang dan ongkos kirimnya. Jika setuju lanjutkan dengan membuat pesanan. Kemudian akan keluar kode bayar.
- Bayar sesuai dengan metode pembayaran yang dipilih sampai sukses.
- Tunggu barang dikirimkan oleh penjual sesuai dengan metode pengiriman barang yang dipilih.
- Cek resi pengiriman lewat aplikasi shopee di menu saya > status pengiriman barang.
- Saat barang sudah sampai, cek apakah benar atau tidak, jika sudah ok semua baru boleh klik konfirmasi pesanan sudah diterima.
Kita bisa beli banyak barang di shopee sekaligus, baik satu toko maupun beda toko.
Manfaatkan voucher gratis ongkir shopee agar belanja lebih hemat. Manfaatkan aplikasi shopee atau web shopee untuk belanja.
Sebagai tambahan, silakan baca: Cara Belanja bagi pemula di Shopee.
Cara Belanja Yang Benar Dan Aman di Shopee
Memangnya belanja di shopee gak aman?
Alhamdulillah sih selama belanja di shopee, aman-aman saja.
Meskipun pernah ada seller penipu di shopee, alhamdulillah uang saya gak hilang.
Pernah juga sekali dapat seller yang nakal, minta ongkos kirim di luar biaya yang sudah diterbitkan invoicenya.
Akhirnya saya minta cancel pesanan di shopee dan mengajukan penarikan dana lewat Aplikasi Shopee.
Nah, buat kalian yang mau tahu cara belanja di Shopee yang aman, berikut ini beberapa tips berbelanja online di shopee:
1. Jangan pernah mau membayar/transfer di luar invoice yang sudah diterbitkan oleh shopee
Yang pertama jangan pernah mau membayar lebih dengan cara transfer ke rekening pribadi si seller, seperti pengalaman saya saat disuruh transfer ongkir ke rekening BCA milik seller.
Segala transaksi di shopee dilakukan lewat rekening bersama, jadi gak ada kata transfer ke rekening seller.
Biaya yang mesti kita bayar pun sudah terncantum di dalam invoice saat kita check out pesanan di shopee. Sebesar itu saja yang harus kita bayar.
2. Perhatikan penilaian konsumen dan persentase chat dibalas.
Saat mau berbelanja di shopee perhatikan juga ulasan positif dari pelanggan yang pernah berbelanja di toko seller tersebut.
Semakin banyak ulasan positif, semakin kecil risiko penipuan atau risiko kualitas barang yang mau kita beli, meskipun rating mungkin bisa dibayar kalau sellernya nakal.
Perhatikan juga persentase chat yang dibalas. Semakin responsif chat yang dibalas, maka makin enak kita mau belanja di shopee.
3. Chatting dulu sama seller di shopee sebelum memutuskan untuk membeli barang
Jangan ketinggalan untuk chat dengan seller di shopee mengenai produk yang mau kita beli. Tujuannya untuk memastikan bahwa barang masih tersedia sehingga kita gak perlu memproses pembatalan pesanan di shopee.
Selain itu, chatting juga berguna buat memastikan motif, warna, atau tipe barang yang mau kita beli benar-benar ada.
Kadang barang yang mau kita beli ada tapi saat sampai ke rumah ternyata warna atau motif beda.
4. Jangan lupa manfaatkan Fitur Tawar di Shopee biar dapat harga lebih murah
Salah satu kelebihan berbelanja di shopee adalah adanya fitur Tawar. Dengan adanya fitur ini kita bisa menawar harga barang kepada seller langsung.
Siapa tahu setelah menawar dapat diskon 99% kan hehehe.
5. Cek status toko di Shopee apakah masih aktif atau gak
Cara belanja di shopee yang ke lima agar aman adalah dengan mengecek status toko tersebut apakah masih aktif atau gak.
Jangan sampai belanja di toko yang sudah gak aktif atau sudah kena penalti dari shopee ya.
6. Jangan sampai nomor hp yang kalian daftarkan ke shopee sudah gak aktif lagi
Jika nomor hp yang kalian daftarkan ke shopee sudah gak aktif lagi, bakalan mempersulit saat mau mencairkan dana setelah pembatalan pesanan.
Silakan kontak customer service shopee jika mengalami masalah ini.
7. Belanja menggunakan Aplikasi Shopee biar lebih murah
Belanja menggunakan aplikasi shopee biasanya memiliki fasilitas yang berbeda dibandingkan belanja lewat website shopee.
Oleh karena itu belanja lewat Aplikasi Shopee lebih direkomendasikan.
Baca selengkapnya: 10 Tips Aman Berbelanja di Shopee Bagi Pemula.
Saya yakin kalian gak akan kesulitan mengenai Cara Memesan Barang di Shopee sampai barang datang. Selamat berbelanja. Baca juga: Cara Beli Paket Data di Shopee Terbaru.